Kamar tidur menjadi bagian terpenting dalam rumah. tak jarang kamar tidurpun di dominasi oleh warna yang menjadi favorit anda. Biasanya, warna ini menjadi bagian pada dinding dan riasan dalam ornamen rumah anda. berikut ini warna warna dapat menceritakan kebiasaan tidur dan kepribadian anda :
- Hijau
Kamar berwarna hijau akan memberikan kesan natural, sehingga terasa segar dan bersemangat. Mereka yang menyukai warna hijau cenderung berjiwa positiv.
Hijau juga memeberikan efek menyenangkan, sehingga menciptakan suasana tidur yang nyaman.Mereka yang terbangun di kamar yang bernuansa hijau akan lebih merasa sehat dan segar.
- Biru
Warna ini menunjukan kepribadian yang santai,tenang dan tidak terburu buru mengambil keputusan.
Mereka yang mengecat dindingnya dengan warna biru cenderung lebih nyenyak saat tidur.
- Kuning
Meski warna ini jarang di gunakan untuk kamar tidur. Sebenarnya warna kuning dapat menghilangkan penat dan dapat memberikan efek termotivasi.
Penyuka warna kuning hobi bersosialisasi dan juga ceria.
- Merah
Warna ini memang menampilkan sensualitas, tapi jika di gunakan untuk mayoritas dinding dan kamar akan memberikan kesan sikap gembira dan semangat yang berlebihan.
Andapun menjadi sangat ambisius
- Cokelat.
Sebaiknya pilih warna coklat yang muda bukan tua. pasalnya warna coklat yang tua memberikan kesan santai dan anda menjadi sangat malas.
Coklat muda menjadikan anda sangat romantis saat anda di dalam kamar tidur.
- Putih
Warna putih memberikan kesan monoton. tak heran jika andapun sering membawa pekerjaan ke rumah dan mengerjakanya di dalam kamar.
- Ungu muda
Inilah warna yang cocok jika anda ingin melakukan meditasi di saat mau tidur. ungu melambangkan spritualitas sehingga memberikan efek menenangkan di dalam fikiran anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar